Anak Kapolda Sulteng Juara Dunia Matematika, Sabet 3 Emas
Putra Kapolda Sulawesi Tengah, Irfan Urane Aziz, meraih prestasi gemilang dalam kompetisi matematika internasional di India. Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) 2 Depok, Jawa Barat, itu mendapat tiga medali emas dalam Wizards At Mathematics International Competition (WIZMIC).
"Irfan Urane Aziz, anak Kapolda Sulteng mendapat tiga emas untuk kategori individu, tim, dan grup. Jadi total dia dapat tiga medali emas," kata Manajer Pendidikan Klinik Pendidikan MIPA Bogor, Muhammad Fachri, ketika dihubungi Dream, Jumat 24 Oktober 2014.
Menurut Fachri, putra Brigjen Pol Idham Aziz itu memiliki kemampuan di atas rata-rata siswa lainnya. Kemampuan Irfan terus berkembang di bawah asuhan KPM Bogor.
"Memang kelihatan ketika belajar dan kebetulan setiap Sabtu belajar di kelas kami. Bakatnya juga kelihatan kita kita karantina selama seminggu sebelum berangkat ke India," kata dia.
Irfan menjadi salah satu dari 16 siswa yang dikirim oleh KPM dalam kompetisi matematika di Lucknow, India, pada 18-21 Oktober 2014 yang lalu. Dari delegasi yang dikirim tersebut, tim KPM berhasil mendapat 8 medali emas, 5 perak, dan 3 perunggu.
Tak hanya penghargaan individual, tim yang dikirim KPM mampu meraih 1 emas, 2 perak, dan 1 perunggu untuk kategori tim. Mereka juga meraih 2 medali emas dan 2 perak untuk kategori grup. Untuk diketahui, lomba ini diikuti oleh 172 peserta dari 43 tim dari berbagai negara. Usia peserta maksimal 14 tahun.
http://www.dream.co.id/orbit/juara-matematika-dunia-anak-kapolda-sulteng-sabet-3-emas-141024m.html
0 Response to "Anak Kapolda Sulteng Juara Dunia Matematika, Sabet 3 Emas"
Post a Comment