Daftar alutsista TNI yang bikin masyarakat kagum saat HUT TNI ke-70

Tentara Nasional Indonesia (TNI) baru saja merayakan hari jadinya ke-70. Berbagai atraksi ditampilkan untuk menunjukkan ketangguhan TNI dalam mengamankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dari serbuan asing.




Aksi-aksi yang disuguhkan tak hanya menimbulkan decak kagum, tapi juga memberikan ketegangan bagi masyarakat yang menontonnya. Berbagai tepuk tangan membahana selama atraksi berlangsung.

Beberapa aksi tersebut antara lain menyeburkan kendaraan tempur amfibi dari darat ke tengah laut tanpa tenggelam. Tembakan-tembakan menggelegar dari kapal perang dan peluncur roket berantai.

Berikut deretan alutsista TNI yang bikin kagum selama HUT TNI ke-70 di Cilegon, Banten:

1.
Tank Leopard

Sempat dikritik Jokowi saat kampanye pemilihan presiden, tank ini selalu menjadi primadona di setiap ajang gelar kekuatan TNI. Tak terkecuali saat berlangsungnya HUT TNI di Cilegon, Banten kemarin.

Masyarakat langsung berbondong-bondong mencoba menaiki mesin perang buatan Rheimentall Jerman tersebut. Mereka sampai memenuhi bodi tank dan merasakan jalan bersama mengelilingi kompleks pelabuhan di ujung barat Pulau Jawa.

Secara kemampuan, meski bobotnya mencapai 62.3 ton, namun Leopard mampu berlari hingga 68 kilometer per jam. Adapun saat mundur, tank bisa melaju hingga 31 kilometer per jam.

Tank Leopard bisa menembak musuh dalam jarak 4 kilometer. Bahkan, dengan kecanggihan sistem yang terdapat di dalamnya, tank ini mampu menembak dalam keadaan melaju kencang sekalipun.

2.
KRI Nanggala (402)

Sejak dibeli, dua kapal selam yang dimiliki TNI Angkatan Laut tak pernah diungkap ke media. Alhasil, kepemilikan kapal selam ini kerap menjadi misteri dan mengundang tanda tanya dari masyarakat.

Namun, untuk pertama kalinya kapal selam ini diungkap ke publik sejak selesai menjalani perbaikan dan peningkatan sistem dua tahun lalu. Dan penampilan pertamanya di depan umum berlangsung saat perayaan HUT TNI ke-70 di Cilegon.

KRI Nanggala (402) merupakan kapal selam kedua dalam jenis kapal selam kelas Cakra dan di bawah kendali Satuan Kapal Selam Komando Armada RI Kawasan Timur. Kapal ini merupakan kapal kedua yang menyandang nama Nanggala dalam jajaran TNI AL.

Kapal kelas Cakra ini dibeli sejak tahun 1977 dari Jerman dan mulai dioperasikan sejak 1981. KRI Nanggala termasuk dalam armada pemukul TNI Angkatan Laut.

3.
Sistem peluncur roket berantai

Astros II Mk 6 buatan Brasil ini merupakan salah satu alutsista tercanggih yang dimiliki TNI Angkatan Darat. Keberadaannya memberikan decak kagum masyarakat yang menonton langsung seluruh atraksi yang berlangsung di Cilegon, Banten tersebut.

Dalam atraksinya, Astros menembakkan sejumlah roket ke arah laut. Suara yang ditimbulkannya memang cukup memekakkan telinga, namun mampu menghancurkan basis pertahanan musuh dalam waktu singkat.

Container Launcher yang terpasang dalam Astros memungkinkan penggunaan beragam kaliber amunisi SS-30 hingga SS-60. Sehingga jarak capainya 85 kilometer dan daya hancur 400x520 meter, serta dilengkapi munisi latihan SS-09 dengan jarak target 10 kilometer.

Selain itu, meriam KH/179 mempunyai kaliber 155 milimeter dan jarak capai 30 KM yang diproduksi oleh Korea Selatan diletakkan di perbatasan Indonesia

4.
Tank Amfibi LVT7

Aksi yang ditunjukan tank amfibi ini berhasil memberikan ketegangan masyarakat. Lewat kemampuannya, tank ini melompat dari atas dermaga ke permukaan laut tanpa tenggelam sekalipun.

Tank buatan Amerika Serikat ini merupakan hibah dari Korea Selatan kepada Korps Marinir TNI AL merupakan jenis Landing Vehicle Tank tipe 7A1. Sebelum dihibahkan, tank ini telah menjalani efisiensi 90 persen.

Tank amfibi LVT-7 (Landing Vehicle Track Personel) merupakan hasil modifikasi dari jenis LVT yang memiliki julukan Alligator. Tank amfibi ini pertama kali dibuat pada tahun 1935 oleh Donald Roebling, untuk kemudian dimanfaatkan jajaran Korps Marinir Amerika Serikat.

LVT-7 pertama kali dikeluarkan pada tahun 1972. LVT-7A1 sekelas dengan tank amfibi PT 76 dan tank amfibi BTR 60 yang sudah dimiliki Indonesia.

5.
Sukhoi Su-30

Inilah salah satu atraksi yang paling banyak menimbulkan decak kagum dari masyarakat. Aksi para pilot dalam sebuah skenario pertempuran udara berhasil membuat warga yang melihatnya tegang.

Aksi tersebut dimulai ketika Sukhoi Su-30 tengah berpatroli dipergoki pesawat musuh yang menggunakan F-16. Rangkaian pertempuran udara ditampilkan, mulai upaya menghindari diri dari penguncian musuh hingga baku tembak udara atau dogfights membuat penonton tak beranjak dari duduknya.

Secara fisik, pesawat ini merupakan pengembangan dari Su-27UB di antaranya seri Su-30K dan Su-30MK. Saat ini, TNI AU telah memiliki dua unit Su-30MK dan sembilan unit Su-30MK2.

Su-30MK2 memiliki peran multifungsi dan dirancang untuk mendapatkan keunggulan udara, termasuk dalam pertempuran jarak menengah dan dogfights, dan menghancurkan target dengan semua jenis senjata.

Untuk sistem senjata, dua varian ini dilengkapi built-in GSH-301 30-mm automatic single-barrel dengan beban amunisi dari 150 putaran. Termasuk membawa 12 jenis persenjataan yang terdiri dari rudal, roket dan bom yang dipasang secara eksternal di bawah sayap dan bodi pesawat.

http://www.merdeka.com/peristiwa/deretan-alutsista-tni-yang-bikin-masyarakat-kagum-saat-hut-tni-ke-70/sukhoi-su-30.html

0 Response to "Daftar alutsista TNI yang bikin masyarakat kagum saat HUT TNI ke-70"

Post a Comment