Desainnya yang sangat mewah merupakan karya Marie-Jose Pommereau, seorang desainer interior dan salah satu pendiri majalah Architectural Digest, edisi Perancis. Baru-baru ini, kamar suite tersebut baru saja direnovasi dengan desain yang lebih spesial.
Bergaya Parisian yang dipadukan dengan desain klasik dan modern. Furniturnya, seperti dilansir dari NY Daily, berasal dari era Louis XV dan Louis XVI. Warna emas dan ungu digunakan untuk menciptakan suasana kontemporer.
Dari ruangan kamar, pemandangan yang didapatkan adalah keindahan kota Paris dan tentunya kemegahan menara Eiffel. Untuk bagian kamar mandi, lantainya berasal dari Verona, dan dilengkapi steam room serta Jacuzzi.
Bagi Anda yang ingin menginap di royal suite ini, siap-siap untuk membayar tarif yang luar biasa mahal. Yaitu €20.000 atau sekitar Rp248 juta per malam. Tertarik ingin menginap di sini? (eh)
• VIVAlife
0 Response to "Inilah Kamar Suite Termahal di Perancis Rp248 juta per Malam"
Post a Comment